BLT DD pekon Sumber Bandung kecamatan Pagelaran Utara sukses dibagikan dengan transparan

830 views

Pringsewu sidakpost kamis 18/06/2020. pekon Sumber bandung telah membagikan BLT DD hari rabu kemarin 17/06/2020, dengan proses transper dari rekening pekon bank lampung ke bank BRI, bank BRI adalah bank yang telah dipilih pemerintah untuk pencairan dana BLT DD yang diperuntukkan kepada masyarakat yang terkena imbas anjloknya roda ekonomi akibat covid 19, BLT DD adalah salah satu program bantuan pemerintah untuk penanggulangan ekonomi masyarakat yang saat ini dalam keadaan sulit akibat imbas covid 19.

jumlah penerima bantuan BLT DD yang dibagikan kemasyarakat pekon sumber bandung ada seratus kepala keluarga, jumlah tersebut didapat dari hasil proses pengecekkan kepala pekon bersama bawahannya, kepada masyarakatnya dipekon Sumber Bandung yang akan menerima bantuan BLT DD, agar tidak tumpang tindih dengan jenis bantuan yang lain seperti PKH, BPNT, BST, dan BLT Bansos

masyarakat pekon sumberbandung secara global berjumlah 325 kepala keluarga, yang mendapatkan bantuan langsung tunai dana desa seratus kepala keluarga, sisanya mendapatkan bantuan dari program yang lain, dengan transparan pemerintah pekon memasang papan pengumuman didepan kantor pekon,, untuk bukti ketranparansi pemerintah pekon terhadap masyarakatnya dan publik.

bender papan pengumuman penerima bantuan yang dipasang pemerintah pekon sumber bandung bukan saja penerima bantuan BLT DD yang dipublikasikan melalui bender pengumuman, tetapi mencakup semua bantuan yang diprogramkan pemerintah seperti PKH, BPNT, BST, BLT bansos, dan BLT DD

saat dijumpai diruangannya kepala pekon sumber bandung Abdul Rohman menyampaikan kepada awak media, kami sudah mencairkan dana BLT DD kerekening masyarakat saya yang mendapatkan bantuan BLT DD untuk satu bulan pertama, ada pun untuk bantuan bulan kedua dan ketiga kami menunggu rekomendasi berikutnya,, ujar kepala pekon Abdul Rohman,,

saya berharap sekali masyarakat pekon sumber bandung dapat betul betul memanfaatkan bantuan yang telah dikucurkan pemerintah melalui BLT DD untuk kepentingan ekonomi masyarakat , yang saat ini sedang sulit ujar kepala pekon.

kami pasang bender papan pengumuman yang menerima bantuan dibalai pekon sebagai wujud trasparansi kami selaku pemerintah pekon kepada masyarakat dan publik,, agar tidak ada rasa keraguan masyarakat terhadap bantuan bantuan yang telah diberikan pemerintah, khususnya BLT DD yang ditangani langsung oleh pemerintah pekon, ujar Abdul Rohman kepala pekon Sumber Bandung kepada awak media. Yudi sidakpost

Author: 
    author

    Related Post