Pemkot Bandar Lampung Sediakan Sekolah Khusus Bagi Anak Disabilitas

154 views

Pemerintah Kota Bandar Lampung siapkan sekolah khusus bagi anak-anak penyandang disabilitas dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli 2023.

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana menyerahkan bantuan kepada anak-anak penyandang disabilitas yang tergabung dalam Komunitas Pik Potads dan anak-anak Taman Surga di Jalan Tirtayasa, Kelurahan Sukabumi Indah, Kecamatan Sukabumi, Bandar Lampung, pada Selasa, 4 Juli 2023.

“Bantuan yang diberikan berupa kursi roda, sembako, dan pampers untuk anak-anak penyandang disabilitas. Selain itu, akan difasilitasi pengobatan gratis bagi mereka di Rumah Sakit Daerah A Dadi Tjokrodipo,” ujar Wali Kota Eva Dwiana.

Ia yang juga wali kota perempuan pertama di Bandar Lampung ini menyampaikan bahwa para pengajar yang akan mengajar di sekolah khusus ini akan berasal dari yayasan dan Pik Potads, dan nantinya juga akan dijadikan tenaga kontrak.

“Di sekolah khusus ini, akan ada tingkatan pendidikan mulai dari TK, SD, SMP, SMA, serta fasilitas taman bermain yang disediakan,” kata Wali Kota Eva Dwiana.

Hadirnya sekolah khusus, diharapkan anak-anak penyandang disabilitas di Bandar Lampung dapat menerima pendidikan yang sama dengan anak-anak lainnya. (***)

Author: 
    author

    Related Post